Istilah-Istilah yang sering disebut dalam dunia Typography #Part1
Istilah-Istilah yang sering disebut dalam dunia Typography- selamat berkunjung sob di blog sederhana ane ini. di kesempatan yang berbahagia ini author akan berbagi seputar istilah-istilah yang sering digunakan dalam dunia typography berserta pengertianya. sebelum lebih jauh tentunya sudah tau kan typography itu apa ?,
berdasarkan yang saya pahami dari beberapa sumber yang saya peroleh typography sendiri adalah salah satu bahasan dalam desain grafis yang tidak berdiri sendiri secara eksklusif, ia sagat erat kaitanya dengan bidang keilmuan lain seperti komunikasi, teknologi, psikologi dan lainnya. Typography sendiri juga sangat erat kaitanya denga dunia layouting,pembahasan lebih jelasnya akan ditemui di beberapa pembahasan selanjutnya di blog ini. Terus simak ya sob blog wsmproject..
berdasarkan yang saya pahami dari beberapa sumber yang saya peroleh typography sendiri adalah salah satu bahasan dalam desain grafis yang tidak berdiri sendiri secara eksklusif, ia sagat erat kaitanya dengan bidang keilmuan lain seperti komunikasi, teknologi, psikologi dan lainnya. Typography sendiri juga sangat erat kaitanya denga dunia layouting,pembahasan lebih jelasnya akan ditemui di beberapa pembahasan selanjutnya di blog ini. Terus simak ya sob blog wsmproject..
Istilah-Istilah yang sering disebut dalam dunia Typography
- Karakter
Karakter adalah sebuah elemen terkecil dalam bahasa tulisan, Huruf/letter, angka-angka /numeral, tanda baca/ punctuations, ligatures termasuk simbol-simbol lain termasuk dalam karakter. Istilah karakter harus digunakan dengan hati-hati supaya tidak terjadi kesalah pahaman, karena bukan exklusif milik bidang tipografy dan orang lain sering menggunakanya dalam bidang kelimuan yang lain Contoh A b 8 ? FF huruf besar huruf kecil angka tanda baca ligatures semuanya adalah karakter. Gimana sob sudah paham kan apa itu karakter kalau sudah mari kita ke pembahasan selanjutnya. - Alfabet
Alfabel adalah satu set huruf yang digunakan dalam bahasa tulisan. Alfabet pertama ada sekitar abad 17 sampai 15 sebelum masehi alfabet latin yang seperti digunakan dalam bahasa indonesia dan bahasa inggris, menggunakan 26 huruf yang terdiri dari 21 Konsonan / huruf mati dan 5 huruf hidup. - Huruf
Makna khusus huruf sebetulnya adalah satuan dalam alfabet (yang dalam bahasa latin terdiri dari 26 buah). Dalam penerapanya makna huruf bisa meluas tidak hanya mewakili 26 karakter dalam alfabet tapi juga angka tanda baca dan lain-lain, contohnya pada letter spacing atau jarak pada huruf dengan huruf yang lainya saja tapi juga berlaku untuk karakter lain misalnya angka, ligatures dan lainya. - Typography
Secara tradisional istilah tipografi berkaitan erat dengan setting huruf dan percetakanya pengaruh perkembangab teknologi digital yang sangat pesat pada masa kinimembuat maknanyapun semakin meluas mengikuti perkembangan. Kini tipografi dimaknau sebagai segala segala disiplin ilmu yang berkaitan dengan huruf. Pada prakteknya saat ini tipografi telah jauh berkolaborasi dengan bidang bidang lain seperti multimedia animasi web dan media online lainya sinematografi interior arsitektur, desain produk da lain-lainya. - Lettering
Lettering berbeda jauh dengan Tipografi, menurut desainer- penulis Phil baines dan andrew haslam, lettering menggunakan tangan (hand lettering) dan alat seperti pahat, pena atau kuas, tidak bertujuan untuk di produksi massal hanya untuk keperluan pihak khusus sedangkan dalam typografi ada unsur duplikasi atau dipakai ulang untuk keperluan secara massal. - Typographer
Typographer adalah julukan bagi mereka yang mendalami di dunia typografi dan sering membuat karya typography, jaman sekarang desainer grafis berperan sebagai seorang typographer, teknologi digital telah meruntuhkan batasan-batasan profesi yang dulu pernah berlaku . maka kini mulai dari desain proses huruf, setting, layouting sampai percetakannya bisa dilakukan sekaligus oleh satu orang menggunakan sebuah komputer, jaman dulu untuk menjadi seorang typographer sekelas Email Ruder, seseorang harus berguru bertahun-tahun pada seorang master typographer, namun sekarang siapapun bisa menyebut dirinya seorang master typografi dalam sekejap
Itulah beberapa istilah dalam dunia typografi terimakasih sob sudah berkunjung di blog kami apabila ada pertanyaan dan masukan silahkan tulis di kolom komentar, simak lanjutannya ya sob, agar tau lebih mendalam tentang typography
Sumber referirensi
Huruf font typography
http://typedia.com