Pengertian Tipografi Serta Fungsi dan kegunaanya


Pengertian Tipografi serta fungsi dan kegunaan dalam bidang desain grafis-sangatlah bermacam-macam. Perlu diketahui, bahwasanya tipografi termasuk kedalam salah satu kesenian yang unik. Yang dimana didalam unsur seninya didak hanya mengandalkan huruf dan tulisan saja yang disusun, namun terdapat unsur seni dalam tipografy yang termasuk unik dan memiliki nilai estetika.

Sedangkan pengertian nya sendiri tipografi merupakan sebuah karya seni menyusun berupa huruf, paragraf, kata serta kalimat yang terletak secara tidak sewajarnya alias abstrak namun masih memiliki nilai seni dan mudah dipahami isi dan ide gagasan didalamnya.

Dengan nilai seni yang terkandung dan memiliki nilai estetika tipografi sering dipakai dalam berbagai desain, baik itu desain hanya dengan menggunakan tipografi atau mengkombinasikan dengan tipe atau jenis desain grafis lainnya.

Sebenarnya apa sih tipografi itu dan apa fungsi nya ? mungkin sobat sekalian penasaran akan hal itu.
Oleh sebab itu pada artikel ini saya akan membahas lebih detail dan lengkap tentang pengertian serta kegunaan tipografi itu sendiri baik dalam hal desain grafis ataupun dalam lingkup lainnya yang lebih general atau luas
Fungsi dan kegunaan tipografi
Sempat saya bahas sedikit diatas bahwasannya tipografi memiliki nilai seni yang berbeda dan juga nilai estetika. Dalm kesenian atau ketika membuat desain, tipografi merupakan salah satu hal yang paling sering digunakan

Namun pada dasarnya fungsi yang paling mendasar dari tipografi adalah untuk menyusun kata ataupun kalimat agar mudah untuk dipahami dan dibaca walaupun disusun dengan cara yang berbeda.
Ada banyak contoh desain yang menggunakan tipografi dimana semuannya membuat susunan mengkreatifitaskan tulisan menjadi lebih menarik walaupun terlihat simple dan mudah dalam pembuatannya, namun faktannya merumitkan dalam proses pembuatannya.

Dengan banyak pertimbangan serta unsur dalam tipografi akan membuat sebuah karya seni yang baik dan juga terlihat profesional .

Fungsi paling dasar sudah saya jelaskan diatas dan sekarang giliran fungsi lainnya, apakah itu ? berikut fungsi laiinya dari tipografi.
  • Menjadikan Tulisan atau teks memiliki nilai seni lebihKetika kita menggunakan tipografi dalam sebuah desain atau karya seni yang memiliki unsur tulisan. Maka tulisan tersebut lebih terlihat seninya dari pada yang hanya tulisan saja tidak ada tambahan tipografi.
  • Membuat teks lebih mudah dipahami dan dimengertiWalaupun mungkin tipografi terlihat sangat ribet serta rumit dalam pembuatan, tapi nyatanya dengan menggunakan tipografi tulisan akan terlihat lebih mudah dipahami dan dimengerti. Dan terkadang ada juga yang memberikan pesan tertentu dengan menggunakan tipografi, entah itu dari bentuk atau lainnya.
  • Membuat teks lebih memiliki nilai estetika.Mungkin ada yang beranggapan dengan menggunakan tipografi pada teks maka nilai estetikanya akan berkurang. Namun kenyataannya malah sebaliknya, nilai estetika dalam tipografi akan semakin meningkat. Semakin kreatif dan mahir seseorang dalam berkreatifitas untuk membentuk sebuah kreatifitas, maka nilai estetika nya semakin meningkat.
  • Membuat teks lebih menarik untuk dibacaDengan menggunakan tipografi dalam sebuah tulisan atau teks, maka tulisan tersebut akan terlihat menarik untuk dibaca. Maka dari itu jika ada dua tulisan, yang dimana tulisan pertama hanya dengan menggunakan tulisan biasa tanpa menggunakan seni tipografi dan tulisan kedua menggunakan tulisan dengan seni tipografi. Maka tulisan kedualah yang akan pertama kali orang baca. Itulah mengapa dengan tipografi tulisan lebih menarik untuk dibaca.
  • Meningkatkan rasa penasaran pada pembacaTidak beda dengan poin yang diatas, dengan tipografi akan meningkatkan rasa penasaran pada pembaca. Kenapa ? Karena jika dibandingkan dengan tulisan biasa, tulisan tipografi lebih bikin penasaran untuk dibaca. Pada poin diatas juga sudah saya kasih perumpamaannya.
  • Menambah kenyamanan ketika membacaKetika  membaca sesuatu entah itu dalam media cetak maupun digital, terkadang kita merasa tidak nyaman dengan tulisan tersebut. Banyak faktor yang menyebabkan kenyamanan berkurang, salah satunya bentuk tulisan itu sendiri. Dengan tipografi, maka akan meningkatkan kenyamanan membaca seseorang. Karena dengan tipografi pembaca tidak merasakan kebosanan ketika membaca.

Dan berikut pengertian tipografi berdasarkan pendapat dari para ahli :
Menurut Sihombing (2001: 58)
Tipografi merupakan representasi visual dari sebuah bentuk komunikasi adalah sifat verbal dan properti visual dan efektif.
Menurut Roy Brewer (1971) dalam buku “Pengantar Tipografi”:
“Tipografi dapat memiliki arti luas, yang meliputi penataan dan pola halaman, atau cetakan atau dalam arti yang lebih sempit hanya mencakup pemilihan, pengaturan, dan berbagai hal yang berkaitan dengan pengaturan jalur pengaturan huruf (set), tidak termasuk ilustrasi dan elemen lainnya, bukan surat di halaman dicetak “. (Sudiana, 2001: 2).
Menurut Dendi Sudiana  dalam buku “Pengantar Tipografi”
Gambar adalah elemen grafis yang paling mudah dibaca. Tetapi melalui kata-kata yang terdiri dari huruf oleh huruflah memandu pemahaman pembaca pesan atau ide. (Sudiana, 2001: 1).

Kejelasan bentuk huruf dan Keterbacaan
Kejelasan bentuk huruf (keterbacaan) adalah tingkat mata kemudahan untuk mengenali karakter / huruf / artikel tanpa kerumitan. Ini dapat ditentukan dengan:
  • Desain sebuah surat kompleksitas, seperti penggunaan siripan, kontras goresan, dan sebagainya.
  • Penggunaan warna
  • Analis melihat frekuensi huruf dalam kehidupan sehari-hari
Keterbacaan (readability) adalah tingkat kenyamanan / kemudahan suatu susunan huruf saat membaca, yang dipengaruhi oleh:
  • Jenis huruf
  • Ukuran
  • Pengaturan, termasuk aliran, jarak, kerning, keselarasan, dan sebagainya
  • Warna kontras terhadap latar belakang
Klasifikasi Rupa Huruf
Dalam beberapa penelitian literatur tipografi, font dapat digolongkan  kedalam beberapa klasifikasi, yang berguna untuk memudahkan mengidentifikasi jenis huruf. Berdasarkan klasifikasi umum dan sering digunakan, klasifikasi berdasarkan timeline sejarahnya dan fungsinya, jenis huruf yang diklasifikasikan menjadi:
  1. Blackletter / Old English / Textura
  2. Humanis / Venetian, didasarkan pada tulisan tangan (script) gaya romawi di Italia.
  3. Old Style, bentuk huruf serif yang sudah berupa metal type.
  4. Transitional, Rupa huruf serif, muncul awal sekitar tahun 1692 oleh Philip Grandjean.
  5. Modern / Didone, bentuk huruf serif,ada sekitar akhir abad 17, menjelang zaman Modern.
  6. Slab serif / Egytian Rupa huruf serif, muncul sekitar abad 19, kadang disebut Egytian karena bentuknya yang mirip dengan gaya seni dan arsitektur Mesir kuno
  7. Sans-serif / Rupa huruf tanpa kait
  8. Display / dekoratif, ada sekitar abad 19, untuk memnuhi kebutuhan di dunia periklanan. Cirinya adalah ukuranya yang besar.
  9. Script dan cursive, berbentuk mirip handwriting – tulisan tangan manusia. Script, hurufnya berukuran kecil-kecil dan saling menyambung, sedangkan Cursive tidak.
  10. Roman, pada mulannya adalah kumpulan huruf kapital seperti yang biasa ditemui di pilar dan prasasti orang romawi, namun kemudian definisinya berkembang menjadi seluruh huruf yang mempunyai ciri tegak dan didominasi garis lurus kaku.
  11. Script, merupakan goresan tangan yang dikerjakan dengan pena, kuas atau pensil tajam dan biasanya miring ke kanan. Kesan yang ditimbulkannya adalah sifast pribadi dan akrab.
  12. Miscellaneous, merupakan pengembangan dari bentuk-bentuk yang sudah ada. Ditambah hiasan dan ornamen, atau garis-garis dekoratif. Kesan yang dimiliki adalah dekoratif dan ornamental.
Demikian Penjelasan Tentang Pengertian Tipografi Serta Fungsi dan kegunaan dalam bidang desain grafis lengkap Semoga Bermanfaat Untuk Semua Pembaca wsm project

[Pelajari juga : Pengertian Fungsi Serta Sejarah Adobe Illustrator]

Kesimpulan dan Penutup
Fungsi dan kegunaan tipografi sangatlah beragam, dan manfaatnya pun juga banyak. Tidak hanya sebatas tulisan yang unik namun ada faktor faktor lain yang menambah nilai tersendiri. Dengan adanya tipografi maka tulisan akan terlihat berbeda dengan yang lain yang tidak menggunakan tulisan tipografi.

Oleh sebab itu ada baiknya setiap orang atau bagi anda yang ingin menekuni dunia desain grafis atau kesenian, mulailah belajar mengenai teknik tipografi ini. Karena saya yakin ini akan bermanfaat untuk kedepannya.

Semoga artikel mengenai fungsi dan juga kegunaan tipografi ini bermanfaat dan dapat menambah wawasan anda. Jangan lupa baca artikel lainnya yang tidak kalah menarik dan juga bermanfaat.

Terima kasih :-)